Selamat datang di website MI Nurul Islam Labruk Kidul Jl. Raya Labruk Kidul 65 Desa Labruk Kidul Kecamatan Sumbersuko Kabupaten Lumajang. Telp. 0334-887594/8796031 milabrukkidul@gmail.com

Senin, 10 Juli 2023

WORKSHOP MIS NURUL ISLAM LABRUK KIDUL MENDATANGKAN DOSEN UNIVERSITAS NEGERI MALANG

Sumbersuko - pada pagi yang cerah Lembaga Pendidikan Maarif NU “Excellent Quranic School” MI Nurul Islam Labruk Kidul mengadakan Workshop bertemakan Capacity Building Implementasi Kurikulum Merdeka yang dilaksanakan selama 2 hari, Minggu-Senin tanggal 9-10 Juli 2023. diselenggarakan di Kecamatan Sumbersuko Kabupaten Lumajang. “kami ingin meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya untuk para Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan pada umumnya dengan tujuan mengembangkan Pendidikan khususnya pendidikan yang ada di MI Nurul Islam Labruk Kidul guna mewujudkan perubahan yang lebih baik  lagi” ungkap Ustadz SAHRONI, S.Pd selaku Rois di MI Nurul Islam Labruk Kidul.


Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Tenaga Pendidik dan juga Tenaga Kependidikan MI Nurul Islam Labruk Kidul dengan berbagai materi kurikulum merdeka untuk hari pertama dan lebih ke praktek pada hari kedua, dengan demikian semoga apa yang dicita-citakan oleh Lembaga dalam mewujudkan perubahan Pendidikan khususnya bagi siswa di MI Nurul Islam Labruk Kidul yang berimplementasi Kurikulum Merdeka di tahun 2023 ini menjadi lebih baik dari tahun sebelumnya.


Pada hari pertama para peserta menganalisis karakteristik Lembaga baik berupa keunggulan, kelemahan, dan juga apa saja peluang yang dimiliki oleh Lembaga MI Nurul Islam Labruk Kidul. Dan pada hari kedua oleh Pak AAN sapaan beliau selaku Narasumber, mengajak para peserta untuk senam dan bermain beberapa permainan agar sebelum pelaksanaan materi dan praktek agar agar di kegiatan workshop dalam pembelajaran lebih segar dan baik .


foto Kegiatan Workshop MI Nurul Islam Labruk Kidul 
Capacity Building Implementasi Kurikulum Merdeka

“MI Nurul Islam Labruk Kidul sudah memiliki potensi luar biasa, para guru juga memiliki semangat belajar yang baik (di kegiatan workshop), dan Kepala Madrasah membuka kreatifitas yang selebar-lebarnya untuk para pendidik dan saran saya para Guru harus Kompak Bahu Membahu untuk saling mengisi dan menyambut kurikulum merdeka ini sebagai kesempatan untuk berinovasi, bukan sebagai beban. karena Kurikulum merdeka memberikan ruang yang luas untuk madrasah dan hal-hal yang baik yang ada di MI Nurul Islam Labruk Kidul harus di pertahankan dan dilanjutkan” Ujar narasumber yang bernama lengkap Dr. Aan Fardani Ubaidillah, S.Pd, M.M.Pd.  sekaligus Dosen FIP Universitas Negeri Malang.

 

"kami berterima kasih untuk narasumber karena banyak ilmu yang didapat selama dua hari ini, semoga di lain waktu narasumber bisa bergabung kembali, dan ilmu baru yang telah didapatkan semoga dapat bermanfaat" ungkap Ustadzah yang bernama lengkap Inatul Husriyah, S.Pd. selaku PKM (Pembantu Kepala Madrasah) bagian Kurikulum sekaligus peserta Workshop.(red/CK)

MI Nurul Islam Labruk Kidul - Sumbersuko Kab. Lumajang

About MI Nurul Islam Labruk Kidul - Sumbersuko Kab. Lumajang

MI Nurul Islam Labruk Kidul adalah Madrasah Unggulan di Kecamatan Sumbersuko beralamatkan di Jalan Raya Labruk Kidul No.65 desa Labruk Kidul Kecamatan Sumbersuko Kabupaten Lumajang yang unggul, islami dan terpercaya

Subscribe to this Blog via Email :